Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2014

Tarif Listrik Terus Genjot Biaya Operasional Ritel

W acana kenaikan tarif dasar listrik (TDL) pada 2014 kembali mengemuka pada akhir   2013 . Sontak, rencana ini menjadi kabar kurang baik bagi perusahaan yang tengah mencicipi manisnya pengembangan pusat perbelanjaan. Pasalnya, sebelum  2013  rencana penaikan TDL hingga 15%  dinilai sejumlah pihak menjadi ‘kerikil’ di tengah jalan mulus peningkatan sektor ritel di sejumlah daerah. Apalagi bagi mereka yang berdiam di DKI Jakarta, kebijakan tersebut semakin menjadi beban dengan ditetapkannya perubahan upah minimum provinsi (UMP). Waktu berjalan dan PT Perusahaan Listrik Negara pun memberlakukan TDL baru sejak 1 Januari  2013 . Penaikan ini dilaksanakan secara bertahap setiap 3 bulan dan hanya berlaku untuk golongan pelanggan 1300 VA ke atas. Dan benar saja, hingga penghujung  2013 —meskipun permintaan akan ruang ritel tengah melaju kencang—para pengembang dan pengelola pusat perbelanjaan di Jakarta mulai gerah dengan penaikan tersebut. Pasalnya, penaikan tersebut niscaya meng

Pasar Properti Luar Negeri, Jadi Alternatif?

S udah menjadi wacan umum perlambatan pasar real estate di Indonesia akan mendera 2014. Bahkan sedari awal kuartal IV/ 2013 , perlambatan pertumbuhan sudah  mengemuka. Sebut saja pada akhir Juni  2013 , kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) telah mempengaruhi performa bisnis properti. Setelah itu, kondisi perekonomian yang kurang menentu berlanjut diiringi dengan penurunan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS. Tak sampai di situ, tekanan berlanjut dengan naiknya suku bunga acuan (BI Rate) yang hingga kini bertengger pada posisi 7,25%. Ada lagi Surat Edaran Bank Indonesia No. 15/40/DKMP mengatur penjualan rumah dengan sistem pesan (inden) serta pembatasan uang muka (luan to value) bagi pengajuan kredit pemilikan rumah (KPR) kedua dan seterusnya yang membatasi KPR. Booming properti selama 3 tahun terakhir pun seolah mulai meredup. Lantas bagaimana nasib investor real estate pada tahun baru ini?  Salah satu jawaban yang kiranya bisa diberikan adalah pasar properti luar n